Pages

Sabtu, 15 Agustus 2020

Cara Mengetahui Perasaan Peliharaan Anjing dan Kucing dari Pola Tidur

Terbaru

 Tidur cara terbaik beristirahat memulihkan kesehatan dengan cepat. Sebagai pemilik hewan peliharaan ternyata bisa juga mencari tahu perasaan anjing dan kucing yang dirawat dengan melihat pola tidur mereka. 

Dalam ilmu psikolog, makhluk hidup sering mengungkapkan perasaan secara tidak langsung yang di kenal sebagai bahasa tubuh. Mirip dengan hewan anjing dan kucing ketika menjadi peliharaan dalam rumah, ternyata bisa juga terlihat perasaan yang dialami saat itu.

Walau terdapat perbedaan bahasa yang tidak saling mengerti antara majikan dengan peliharaan, dengan melihat posisi tubuh mereka saat tidur, kita bisa memahami seperti apa perasaan mereka selama ini.

Mengutip Bright Side, Jumat 14/08/2020) sedikitnya ada 6 pola tidur hewan peliharaan yang bisa kita ketahui. Dari cara, bentuk dan posisi badan mereka tidur ada ungkapan bahasa tubuh yang menandakan perasaan mereka tentang majikan atau anggota keluarga yang lain.


1. Peliharaan tidur miring dan arti perasaannya

Sumber Quora.com


Ketika hewan peliharaan yang tidur dengan posisi miring saat di dekat Anda atau anggota keluarga, menandakan perasaan mereka saat itu tidak dalam bahaya yang bersifat mengancam.

Anjing dan kucing yang tidur dalam posisi miring secara tidak langsung ingin mengatakan mereka percaya, aman tidur dekat dengan Anda.

Makna lain saat mereka tidur dalam posisi miring menandakan ikatan emosional yang dalam sebagai keluarga, sekaligus mengungkap rasa percaya penuh.


2. Peliharaan tidur menutup muka dan arti perasaannya

Sumber cheezburger.com


Anjing dan kucing yang dirawat sebagai hewan peliharaan bisa saja tidur dengan posisi menutup bagian muka mereka dengan tangan, selimut atau sesuatu yang berguna menyembunyikan wajah.

Jika posisi tidur seperti ini terlihat pada mereka, menandakan perasaan saat itu adalah tidak ingin diganggu waktu tidurnya. 

Cara tidur mereka menyembunyikan wajahnya. bisa juga sebagai pemberitahuan dirinya ingin istirahat dengan tenang tanpa gangguan.


3. Peliharaan tidur melengkung sembunyikan perut dan artinya

Sumber kaskus.co.id


Arti posisi tidur hewan peliharaan seperti ini bisa menandakan beberapa kemungkinan yang sedang dirasakan mereka.

Bentuk tidur melengkung sambil menyembunyikan bagian perut saat suhu sedang dingin, menandakan mereka merasa kedinginan dan berusaha mendapatkan hawa yang hangat sambil melindungi perut yang memiliki bulu lebih tipis dari bagian badan.

Selain itu posisi tidur hewan peliharaan saat suhu normal, tidak dingin atau panas menandakan mereka merasa tidak nyaman berada dengan sesuatu karena dinilai bisa membahayakan mereka.


4. Peliharaan tidur meringkuk dan artinya

Sumber Sumber cambridge-news.co.uk


Anjing dan kucing yang tidur dengan posisi meringkuk bisa karena suhu saat itu lebih dingin dari biasanya. Sehingga mereka berusaha menjaga kalori tubuh tidak terbuang percuma dengan meringkuk.

Selain pengaruh suhu, posisi tidur mereka seperti ini menandakan perasaan yang bahagia dan menyenangi pengalaman yang terjadi hari ini.


5. Peliharaan tidur perut di atas dan artinya

Sumber woofoo.jp


Terlihat aneh tapi anjing dan kucing bisa juga tidur dengan posisi perut berada di atas, sementara punggung menjadi tumpuan untuk istirahat.

Jika hewan peliharaan Anda memperlihatkan pola tidur seperti ini, menandakan perasaan mereka yang sangat percaya dengan Anda.

Cara tidur hewan peliharaan perut menghadap ke atas sangat jarang dilakukan jika merasa tidak aman dan nyaman dengan lingkungan sekitarnya.


6. Peliharaan tidur normal dengan kelopak mata setengah tertutup

Sumber Sumber Pixabay/Mylene2401


Cara tidur hewan peliharaan jenis ini bisa terjadi pada anjing dan kucing jika merasa berada di lingkungan yang dianggapnya kurang aman dan nyaman.

Jika mereka tidur dalam keadaan kelopak mata setengah tertutup, mengindikasikan sikap waspada untuk melakukan ancang-ancang kemungkinan sesuatu hal.

Hewan peliharaan yang sering tidur dengan posisi mata setengah tertutup dan terbuka menandakan perasaan sekaligus menjelaskan bagian otak masih bekerja dan tidak beristirahat secara normal.