Pages

Senin, 14 September 2020

Grooming Kucing dan Anjing

Terbaru

Apa yang dimaksud dengan grooming


Memiliki peliharaan seperti kucing atau anjing perlu penanganan berbeda agar kebersihan hingga kesehatan hewan tetap baik dan bebas kotoran. Ras kucing atau anjing yang membawa genetik hewan bulu panjang, otomatis perlakuan grooming tubuh mereka menjadi lebih sering dilakukan jika memiliki peliharaan bulu pendek.



Dalam tulisan dunia hewan berikut ini, kita membahas penting grooming untuk kucing dan anjing bulu panjang.

Sebelum masuk pokok materi grooming kucing, mungkin sebagian pembaca belum mengerti tentang grooming. Grooming adalah kegiatan yang dilakukan pemilik hewan peliharaan menjaga kebersihan dan kesehatan bulu hingga tubuh hewan tetap bersih, sehat dan bebas kotoran hingga kutu.

Kebutuhan perawatan bulu dan badan kucing atau anjing ternyata bukan sekedar memandikan mereka dengan sampo khusus hewan. Lebih dari itu, grooming kucing anjing bisa kompleks bagi pemilik yang belum terbiasa membersihkan bulu dan badan hewan.

Beberapa cakupan grooming untuk kucing dan anjing saat membawa mereka di tempat khusus grooming profesional, cara merawat bulu dan badan peliharaan berbentuk grooming akan berbeda-beda, sesuai harga dan layanan yang diberikan tenaga profesional.

Contoh grooming kucing anjing yang dimaksud penulis dunia hewan, misalnya pemilik bisa memilih grooming standar, grooming anti kutu, anti grooming anti jamur, grooming kombinasi hingga grooming sebagai perawatan spesifik.

Daftar harga tiap grooming kucing anjing tersebut akan berbeda sesuai kriteria menurut syarat dan ketentuan jasa grooming bagi hewan kucing anjing tiap tempat.

Beberapa kriteria harga grooming kucing dan anjing, umumnya memakai penilaian harga pada besar kecil badan hewan, jenis grooming yang dipilih majikan, hingga status member yang dibuat petshop bagi pemilik hewan peliharaan jika membayar iuran atau membeli kartu keanggotaan secara khusus.

Ilustrasi harga grooming kucing dan anjing

Grooming standar
-Hewan kecil Rp.  50.000
-Hewan besar Rp. 100.000

Anti kutu
-Hewan kecil Rp.  75.000
-Hewan besar Rp. 150.000

Anti jamur
-Hewan kecil Rp.  75.000
-Hewan besar Rp. 150.000

Kombinasi
-Hewan kecil Rp. 100.000
-Hewan besar Rp. 200.000

Perawatan spesifik
-Hewan kecil Rp. 200.000
-Hewan besar Rp. 350.000

Daftar harga grooming kucing dan anjing yang disebutkan tadi merupakan ilustrasi untuk contoh pemilik hewan peliharaan jika belum tahu biaya yang akan dikeluarkan saat membawa ke petshop. Harga grooming hewan peliharaan bisa lebih murah atau agak mahal, faktor pengaruh lain adalah kartu member yang dimiliki pemilik hingga status lain seperti langganan tiap bulan.

Manfaat grooming untuk hewan peliharaan


Manfaat grooming untuk hewan peliharaan tidak sekedar membuat bulu mereka bersih dan berkilau sehingga bebas kusam. Kulit dan badan kucing anjing bebas kotoran yang tertinggal dan sulit dibersihkan, serta resiko penyakit jamur hingga kutu mendapat perhatian ekstra selama mereka dimandikan.

Manfaat grooming pada kucing dan anjing
  • Menjaga kebersihan bulu dan badan
  • Mencegah penyakit atau parasit dari kutu dan jamur
  • Mencegah resiko gangguan kesehatan umum (mata, telinga, hidung, mulut, benjolan di tubuh, bulu, cakar, dan berat tubuh)
  • Mengurangi bulu rontok

Agar proses grooming hewan berlangsung mudah ketika dilakukan secara pribadi tanpa bantuan jasa grooming di petshop hingga salon hewan, Anda perlu persiapan awal sebelum memandikan kucing atau anjing.

Misalnya alat dan sarana pendukung yang dibutuhkan, sampo khusus hewan, sisir khusus hewan, gunting kuku khusus hewan, tempat tampung air, kain atau lap bersih menyerap air, pengering rambut ramah hewan, suhu air yang benar dan minta bantuan anggota keluarga memegang hewan supaya tidak mudah berontak atau lari. 

Alat perlengkapan mandi untuk hewan bisa bertambah atau berkurang menyesuaikan kebutuhan, berdasarkan pengalaman penulis dunia hewan selama memandikan peliharaan, ketersediaan alat diatas sudah cukup memulai proses membersihkan bulu dan badan hewan, kecuali kebutuhan spesifik seperti tambahan obat anti jamur hingga obat anti kutu.

Setelah dirasakan perlengkapan memandikan kucing atau anjing sudah siap, baca panduan cara memandikan kucing yang pernah dituliskan.

Keuntungan grooming sendiri dengan grooming ke petshop atau salon hewan


Cara membersihkan bulu hingga badan peliharaan memiliki 2 pilihan yang bisa Anda gunakan pada kucing anjing, yakni memandikan sendiri atau minta bantuan jasa grooming kucing dan anjing yang sudah berpengalaman melakukan.

Keuntungan grooming sendirian, Anda belajar cara merawat hewan jika kondisi mereka kotor, sehingga mudah memandikan saat dibutuhkan mereka. Kelebihan lainnya memandikan peliharaan adalah waktu interaksi dan bersosialisasi dengan mereka bertambah akrab, disamping biaya pengeluaran menjadi lebih murah.

Keuntungan grooming kucing dan anjing di petshop atau salon hewan terpercaya adalah waktu yang singkat karena sumber daya manusia yang bekerja di petshop dan salon hewan terlatih dan berpengalaman melalui tahapan yang harus dilakukan.

Rata-rata grooming kucing atau anjing di petshop dan salon hewan terpercaya, tahu bagian mana saja yang perlu dibersihkan dan mendapat perhatian ekstra. Mulai dari proses potong kuku yang benar, mempertimbangkan kesehatan bulu dan kulit sehingga butuh vitamin atau tidak, memeriksa jamur atau kutu dan cara memandikan yang benar.

Jika Anda memiliki dana tambahan dan ingin memanjakan sahabat di tempat spesial, tak ada salahnya sesekali membawa kucing atau anjing ke petshop - salon hewan. Dengan demikian Anda bisa melihat perbedaan grooming sendiri dengan grooming dari tenaga profesional.

Jika membawa kucing atau anjing untuk grooming di petshop atau salon hewan, tanyakan rincian layanan yang tersedia dan jangan lupa menanyakan juga harga yang perlu disiapkan pemilik.

Vitamin, nutrisi dan suplemen untuk kesehatan bulu dan kulit hewan

Penilaian bulu dan kulit kucing anjing disebut sehat butuh pengalaman khusus untuk masyarakat agar bisa menilai kesehatan mereka. Biasanya peternak kucing anjing yang berpengalaman mudah melihat ciri-ciri mereka atau cara lain dengan konsultasi ke dokter hewan terdekat.

Vitamin yang dibutuhkan sebagai nutrisi untuk suplemen kesehatan bisa berbeda-beda, namun sebagian besar menggunakan minyak ikan, biotin, dan asam lemak omega-6. Agar dosis dan takaran nutrisi untuk hewan peliharaan tepat, konsultasikan dengan dokter hewan terdekat jika pemilik ingin memberi kepada kucing dan anjing.

Dosis tinggi minyak ikan, biotin, dan asam lemak omega-6 yang berlebihan saat dikonsumsi hewan peliharaan, bisa berubah menjadi zat beracun, dengan gejala yang pernah ditulis dalam artikel sebelumnya.

Kapan waktu grooming kucing

Pemilik yang ingin grooming kucing atau anjing, baik secara sendiri atau menggunakan bantuan petshop - salon hewan, waktu grooming mereka perlu Anda ketahui. Dengan memilih waktu yang lebih pas, manfaat kesehatan saat grooming lebih terasa bagi peliharaan.

Waktu grooming yang dianggap cocok sekitar pagi hari antara jam 09.00 hingga 02.00 siang. Selain itu pertimbangkan faktor cuaca yang mendukung, saat sedang cerah, tidak hujan atau terlalu panas.