Isu menurunnya populasi burung akibat dari meningkatnya populasi kucing peliharaan yang berkeliaran secara bebas di jalanan terus menuju babak baru. Berbagai usaha yang 'melindungi' sampai yang 'menghakimi' kucing terus diusulkan di berbagai negara. Mulai dari pengebirian seluruh kucing yang berkeliaran di jalanan, hingga pelarangan memberi makan kucing-kucing yang ada di jalanan.
Indian Harbour Beach baru-baru ini dikabarkan menjadi salah satu wilayah yang mengambil langkah pelarangan memberi makan kucing-kucing yang ada di jalanan. Langkah ini diambil untuk mengurangi populasi kucing jalanan secara berkala. Lalu apakah langkah semacam ini akan efektif???
Keputusan dewan kota tersebut didasarkan pada sebuah prediksi yang sepertinya tidak begitu akurat. Kucing bukanlah penyebar penyakit yang signifikan. Mereka mengubur kotoran mereka sendiri, tidak seperti anjing yang kebanyakan pemiliknya membiarkan kotoran anjingnya berhamburan di jalanan. Seperti di Tambak Boyo, setiap kali saya jogging di sana, selalu saja ada kotoran anjing menumpuk di beberapa sudut jalan. Hiyakz...
Kucing juga bukanlah satu-satunya ancaman bagi populasi burung. Bahkan pembangunan perumahan dan penyempitan lahan yang ditimbulkannya, sebenarnya lebih mendatangkan dampak yang lebih buruk daripada yang dilakukan para kucing terhadap populasi burung.
Beberapa pengamat menyayangkan keputusan pemerintah kota Indian Harbour Beach yang melarang orang memberi makan kucing-kucing jalanan. Mereka menganggap langkah tersebut sangat tidak efektif. Itu membunuh kucing dengan cara yang kejam. Bahkan masih jauh lebih baik kebijakan menangkap-mengebiri-melepaskan lagi (Trap-Neuter-Return) yang diusulkan oleh kebanyakan Cat Alley.
Para pengamat juga mengatakan bahwa dengan 'dibunuhnya' kucing-kucing jalanan, maka populasi binatang pengerat akan meledak. Dan itu tidak hanya mengancam populasi burung, tetapi juga menyebarkan penyakit dan beberapa masalah lainnya.
Kalau menurut saya sendiri, dengan tidak memberi makan kucing jalanan, bukan berarti si kucing bakal kelaparan dan mati. Kucing bagaimanapun juga masih memiliki insting berburu yang kuat. Mereka malah justru akan kembali ke insting purba mereka sebagai pemburu yang ulung. Justru tidak hanya populasi burung yang akan terancam dengan membiarkan kucing-kucing itu kelaparan. Populasi binatang kecil lainnya juga akan terancam menjadi santapan kucing-kucing yang kelaparan ini.
So, bagaimana menurut pendapat pembaca mengenai kebijakan yang diambil pemerintah kota Indian Harbour Beach yang melarang orang memberi makan kucing-kucing jalanan ini???
Referensi : floridatoday